Gameholic – Libur akhir tahun adalah waktu yang ditunggu-tunggu untuk menghabiskan momen berharga bersama keluarga dan teman. Kenangan indah ini tentu akan semakin istimewa jika diabadikan dengan hasil foto dan video yang memukau. Sayangnya, sering kali hasil yang kurang maksimal seperti foto gelap, video goyah, atau objek yang tenggelam di keramaian mengurangi keindahan kenangan tersebut.
Galaxy S24 FE hadir sebagai solusi untuk tantangan ini. Dengan teknologi kamera canggih yang mendukung berbagai kondisi, perangkat ini menjadi andalan fotografer dan content creator Kevin Pramudya Utama. Ia menggunakan Galaxy S24 FE untuk menghasilkan foto detail, video stabil, dan menangkap momen liburan dengan sempurna, bahkan di kondisi yang menantang.
Tips dari Kevin Pramudya: Abadikan Momen Liburan dengan Estetika

1. Ciptakan Karya Visual yang Bercerita
Menurut Kevin, foto liburan yang berkesan harus mampu menceritakan pengalaman. Hal ini dapat dicapai melalui kombinasi antara perencanaan dan spontanitas:
- Lakukan Riset Lokasi: Temukan inspirasi dan pahami karakter destinasi melalui pencarian online.
- Manfaatkan Kejutan: Jangan takut bereksperimen dengan elemen kejutan seperti perubahan cuaca atau momen spontan.
- Manfaatkan Teknologi Galaxy S24 FE: Fitur seperti Zoom Portrait Mode mempermudah mengambil gambar estetis yang penuh cerita.
Tips tambahan:
- Cari elemen budaya unik untuk menciptakan foto yang otentik.
- Gunakan pencahayaan alami untuk menghasilkan gambar dengan kedalaman yang menonjol.
- Aktifkan mode Portrait Zoom 3x untuk menangkap subjek dengan lebih fokus dan tambahkan efek bokeh untuk hasil lebih artistik.

2. Foto Tajam di Segala Kondisi Cahaya
Momen malam hari atau di kondisi redup sering kali sulit diabadikan. Kevin berbagi beberapa trik:
- Manfaatkan golden hour atau blue hour untuk pencahayaan yang dramatis.
- Gunakan mode ultra wide untuk sudut pandang unik, seperti foto dari atas atau bawah.
- Gunakan Optical Zoom 3x untuk menangkap detail dari jarak jauh tanpa kehilangan kejernihan.
Fitur AI-Structured Nightography pada Galaxy S24 FE secara otomatis meningkatkan kualitas gambar, memastikan hasil tetap tajam meski di kondisi cahaya minim. Ditambah dengan Night Mode dan fitur Photo Assist, hasil foto menjadi lebih bersih dan detail.
3. Rekam Momen Berharga dengan Cinematic Slow Motion
Momen spontan sering kali sulit diabadikan. Dengan Instant Slow Mo, Galaxy S24 FE membantu merekam detik-detik unik secara dramatis. Caranya:
- Rekam momen bergerak dinamis untuk hasil video yang lebih menarik.
- Putar video di galeri, pilih bagian yang ingin diperlambat, dan atur kecepatan (1x, 1.2x, hingga 1.4x).
- Simpan hasilnya dengan mudah untuk menambahkan efek sinematik pada video.
Kevin menyebut fitur ini sangat efektif untuk menangkap ekspresi spontan, seperti antusiasme penonton atau keunikan aktivitas lokal.
Galaxy S24 FE: Pilihan Tepat untuk Liburan
Dengan memori hingga 512 GB, Galaxy S24 FE memastikan kamu tidak perlu khawatir kehabisan ruang untuk menyimpan kenangan. Dukungan pembaruan sistem operasi selama 7 tahun juga menjadikan perangkat ini investasi jangka panjang.
Galaxy S24 FE tersedia dengan harga mulai Rp9.999.000 dan hadir dalam pilihan warna menarik seperti Graphite, Gray, dan Blue. Untuk informasi lebih lanjut, kunjungi www.samsung.com/id.