Gameholic – Siapkan dirimu untuk update terbaru Honkai Impact 3 yang super seru! Versi 7.6 yang bertajuk “Mimpi dan Fajar” akan dirilis pada tanggal 25 Juli! Di versi kali ini, kamu bisa bertarung bersama dengan Battlesuit baru, Songque [Jovial Deception: Shadowdimmer], dan bekerja sama dengan warga Langqiu untuk membangun kembali kampung halaman mereka. Jangan lupa mengenang para pahlawan yang telah berkorban juga, ya.
Fitur Baru yang Keren Abis
Selain Battlesuit baru, akan ada banyak event seru, outfit keren, dan hadiah berlimpah yang menunggu kamu! Jangan sampai kelewatan!
Animasi pendek “Summertime Reminiscences” juga akan dirilis pada tanggal 21 Juli. Ini adalah kesempatan untuk menikmati sinar matahari, pasir, dan olahraga di pantai bersama Songque, Sena, Coralie, dan Helia. Dan yang paling seru, event spesial dalam game akan dimulai pada 18 Juli! Ayo ikut event ini, rasakan angin laut yang menyegarkan, dan dapatkan berbagai hadiah menarik!
Kolaborasi Spesial dengan Razer dan IBUYPOWER-HYTE
Nah, buat kamu yang suka main game dengan controller, ada kabar baik! Honkai Impact 3 akan berkolaborasi dengan Razer untuk menghadirkan Razer Kishi Ultra Controller bertema Mobius. Kolaborasi ini akan dirilis pada 19 Juli. Kapten bisa beli controller ini di toko Razer dan situs resmi Razer, dan akan mendapatkan 3 hadiah edisi terbatas serta gantungan kunci eksklusif dalam game.
Tidak hanya itu, Songque juga berkolaborasi dengan IBUYPOWER-HYTE untuk menghadirkan casing komputer dan banyak item eksklusif lainnya. Pre-order akan dimulai pada pertengahan Juli dan berhadiah print eksklusif Songque! Jadi, jangan lupa pantau terus media sosial Honkai Impact 3 untuk info lebih lanjut!
Kenalan dengan Battlesuit Baru: Songque [Jovial Deception: Shadowdimmer]
Dalam update ini, Kapten akan menyambut Battlesuit baru Songque [Jovial Deception: Shadowdimmer]. Battlesuit Rank-S tipe SD ini mengakibatkan Physical DMG dan menggunakan tipe senjata baru yaitu Trick Staff. Jovial Deception: Shadowdimmer memiliki dua wujud. Yang pertama, Spiritual Verdure, menampilkan pakaian hijau tua yang sudah familiar. Namun, saat berada di Stellar Outburst, dia akan berubah menjadi Divine Gold. Dalam wujud pertama, Songque akan melancarkan serangan jarak jauh sambil menjaga jarak dari musuh. Pada wujud kedua, serangannya akan menjadi lebih lincah dengan skill baru.
Story Baru dan Event Seru
Di Story v7.6, beberapa wajah yang familier seperti Vita, Bronya, dan Schicksal Overseer akan muncul lagi, membangkitkan kembali kenangan masa lalu. Dalam event [Panduan Kerja Schicksal], Kapten harus membantu Theresa mengalahkan Monster Kerja dan membebaskan semua orang dari siksaan pekerjaan. Kamu harus mengatur karyawan yang sesuai untuk membentuk tim 4 orang dan melawan Monster Kerja!
Petualangan Baru di Mars
Pada Februari 2024, Honkai Impact 3 akan memulai petualangan baru di Mars pada Bagian 2. Game ini terus berkomitmen untuk memberikan pengalaman bermain yang imersif dan mendebarkan kepada seluruh penggemar dan pemain. Honkai Impact 3 mendukung cross-save data untuk PC dan mobile, dan telah resmi dirilis di Mac pada 25 April.
Untuk update berita selanjutnya kalian bisa kunjungi gameholic.id