Setelah sukses meraih penghargaan “The Best Innovation Game” pada tahun 2019, Auto Chess akan membawa tournament terbesar untuk para gamer di indonesia.
Dibulan Februari ini, VNG dengan bangga mengumumkan sebuah kompetisi terbesar di Indonesia, yaitu “Auto Chess Indonesia Championship 2020 – Who will have all ?” dengan hadiah total sebesar Rp 360 Juta. Ini akan menjadi sebuah kesempatan dan pengalaman yang cukup menarik untuk semua gamer di indonesia. Selain itu, VNG mengumumkan WebTvAsia yang bekerja ssama dengan Revival TV sebagai partner untuk melakukan roadshow Auto Chess di beberapa kota besar di Indonesia.
Ajang kompetisi ini akan dihadiri oleh pemain dari berbagai kota diantaranya Bekasi, Makassar, Surabaya, Pontianak, Bandung, Yogyakarta, Depok dan Jakarta-Tangerang. Dalam prosesnya, pemain diharuskan lolos babak kualifikasi dan semi final sebelum melaju ke Grand Final yang akan diikuti oleh 32 pemain terbaik yang berasal dari hasil kualifikasi yang diadakan oleh VNG dan premium partnernya, yaitu LigaGame, Meta.Us x Sleepy Studio dan NimoTV dan akan diadakan di Jakarta pada tanggal 11-12 April 2020.
VNG memberi kesempatan kepada semua pemain untuk berpartisipasi dengan format online maupun offline. Untuk informasi mengenai proses pendaftaran ACIC diumumkan melalui website : http://autochessvng.com/acic