Friday, February 7, 2025

Rebellion Rilis Sniper Elite: Resistance, Seri Terbaru Sniper Elite

GameHolic – Rebellion baru saja meluncurkan Sniper Elite: Resistance, seri terbaru dari franchise Sniper Elite. Game ini bisa dimainkan sekarang di Game Pass dan tersedia untuk dibeli secara digital atau fisik dalam bentuk box dari Fireshine Games di berbagai platform seperti Xbox, PlayStation, dan PC.

Selain edisi standar, ada juga edisi Deluxe dengan tambahan konten Season Pass. Game ini sudah dioptimalkan untuk PlayStation 5 Pro dengan resolusi 4K.

Di game ini, pemain akan mengikuti Harry Hawker, agen SOE, yang menemukan senjata rahasia yang bisa menjamin kemenangan Nazi dalam perang. Cerita ini berjalan paralel dengan Sniper Elite 5 dan berfokus pada perang tersembunyi di Prancis yang terjajah.

Game ini menawarkan mekanisme menembak, stealth, dan pertempuran taktis, memberikan banyak kebebasan dalam pendekatan misi, termasuk target Kill List dan misi sampingan.

Sniper Elite: Resistance juga memperkenalkan Propaganda Missions, di mana pemain bisa menjadi pejuang Resistance dengan menemukan poster unik di tiap level.

Fitur game:

  • Campaign penuh yang bisa dimainkan secara solo atau co-op
  • Persenjataan autentik dari Perang Dunia II, menampilkan senjata favorit penggemar serta tambahan baru
  • Kustomisasi dan upgrade senjata sesuai dengan gaya bermainmu
  • Kembali hadir X-ray kill cam yang menjadi ciri khas, menunjukkan kekuatan destruktif setiap tembakan
  • Terlibat dalam mode multiplayer Invasion yang seru, yang jadi favorit penggemar
  • Setelah mengatur bidikan, bawa permainanmu ke level selanjutnya dengan multiplayer adverarial online

Sumber : Rebellion

Forza Horizon 5 Akan Hadir Untuk PlayStation 5 Di 2025

GameHolic – Forza Horizon 5 akan resmi diluncurkan untuk PlayStation 5 pada musim semi di tahun 2025, memungkinkan pemain PS5 untuk mendapatkan pengalaman dalam menjelajahi jalan-jalan indah Meksiko dan merasakan Festival Horizon.

Dikembangkan oleh Panic Button, Turn 10 Studios, dan Playground Games, versi PS5 dari game ini akan memiliki fitur dan konten yang sama dengan versi Xbox dan PC, termasuk ekspansi Hot Wheels dan Rally Adventure. Empat mobil melaju di neon airfield, termasuk 2021 Rimac Nevera berwarna perak, 2022 Cadillac CT5-V Blackwing merah, 2021 Lexus LC 500 biru, dan 2022 Cadillac CT4-V Blackwing biru.

Selain itu, pembaruan gratis Horizon Realms akan hadir di semua platform, memberikan pemain kesempatan untuk menjelajahi dunia-dunia favorit dari komunitas. Pemain PS5 dapat menikmati fitur cross-play dengan pemain yang menggunakan Xbox dan PC.

Game ini juga memungkinkan para pemain baru untuk bergabung dengan komunitas yang sudah ada, sementara veteran dapat berbagi tips dan trik untuk membantu pemula memulai petualangan mereka di Horizon Festival.

Sumber : Forza News

Garena Delta Force Umumkan Season Baru ” Starfall”

GameHolic – Delta Force, game first-person tactical shooter besutan Garena, baru saja merilis season terbarunya yang bertajuk “Starfall”. Update ini memperkenalkan mode multiplayer 3v3v3 Hot Zone, bersama dengan dua map Warfare baru, perluasan map Operations, Operator baru, senjata, dan gadget baru. Selain itu, pemain akan mendapatkan berbagai hadiah menarik dari event Spring Festival.

Mode Hot Zone Hadirkan Pertarungan Intens PvP 3v3v3

Update ini memperkenalkan Hot Zone sebagai mode baru yang compact dan dinamis dalam format pertarungan tim 3v3v3. Pertarungan intens akan hadir dalam medan pertempuran yang intens dalam durasi singkat antara 2-7 menit per ronde. Mode ini akan hadir mulai akhir pekan ini untuk semua pemain.

Dalam mode ini, pemain berlomba untuk meng-capture dan upload MandelCell. Untuk menang, pemain akan ditantang untuk mengeliminasi semua lawan atau menyelesaikan upload MandelCell. Mode ini membawa gameplay yang berfokus pada pertarungan, mengurangi elemen looting, sekaligus menawarkan pertandingan yang lebih cepat dan action-oriented. Akumulasi skor di seluruh pertandingan juga memungkinkan pemain membuka preset senjata.

Map Baru: Trainwreck dan Knife Edge

Melalui update kali ini, Garena® Delta Force, akan menghadirkan dua map Warfare terbaru, yakni Trainwreck dan Knife Edge. Kedua map ini menawarkan pengalaman bertarung yang berbeda dengan keunikannya masing-masing.

  • Trainwreck

Map ini berlatarkan zona industri pertambangan terpencil, di mana jalur kereta api yang melintasi medan dan kereta yang tergelincir menjadi titik fokus pertempuran. Tata letak yang seimbang ini menawarkan perpaduan pertempuran infanteri dan kendaraan, mendorong kerja tim dan strategi yang beragam. 

  • Knife Edge

Map ini berada di atas bendungan besar dengan fokus pada pertarungan jarak dekat. Desain linier dan tata letak sempit antar struktur membuatnya ideal untuk pemain yang lebih menyukai pertempuran infanteri cepat.

Operator Baru: Sineva

Selain menghadirkan map dan mode baru, update kali ini akan menambahkan Operator Sineva ke dalam roster yang bisa digunakan pemain. Sineva adalah seorang spesialis kelas engineer yang ahli dalam menyerang dan bertahan. Hal ini didapatkan dari latar belakangnya sebagai bekas penjinak bom di militer. Namun, tragedi pribadi membawanya untuk bergabung dengan Pasukan Alpha dan kemudian G.T.I., di mana dia membawa misi penting.

Kemampuan unik Sineva salah satunya adalah Rear Guard yang memberikan perlindungan belakang ketika perisainya digantung di punggung. Selain itu, Sineva juga memiliki Total Armor yang menggabungkan extendable shield dan heavy-duty armor untuk perlindungan menyeluruh. Dia juga akan dilengkapi dengan Gadget Grapple Gun, yang menyeret musuh atau benda ke arahnya, dan Razor Wire, yang melumpuhkan musuh saat mengenainya.

Ekspansi Arsenal: Senjata dan Amunisi Baru

Untuk memperkaya pilihan senjata, update kali ini memperkenalkan tiga senjata baru, beragam perlengkapan, dan empat jenis amunisi baru untuk meningkatkan variasi pertempuran.

Senjata Baru

  • QCQ171 SMG: Senjata compact dengan mobilitas tinggi yang ideal untuk pertempuran jarak dekat.
  • SR-9 Marksman Rifle: Senjata dengan kombinasi presisi dan daya tembak yang serbaguna untuk pertempuran jarak menengah hingga jauh.
  • QJB201 LMG: Senjata dengan sustained suppressive fire

Selain itu, dua gadget baru akan ditambahkan ke mode Warfare, yakni High-Explosive Grenade untuk Assault Class dan Smoke Grenade Launcher untuk Support Class.

Event Menarik dan Hadiah di Event Spring Festival

Update Starfall di Garena® Delta Force juga akan menghadirkan Spring Festival yang berisi berbagai event dan hadiah eksklusif. Event ini akan berlangsung hingga 31 Januari 2025 dan mengajak pemain untuk mengklaim berbagai bonus. Salah satunya adalah bonus login 7 hari, di mana pemain yang login berturut-turut selama sepekan akan mendapatkan item eksklusif, termasuk item TurBrick dan hadiah lainnya.

Simak trailer terbaru dari update Starfall Garena® Delta Force di sini.

Untuk menyambut Tahun Baru Imlek, Garena® Delta Force juga menghadirkan event seru bertajuk New Year Card Exchange. Event ini akan mengajak pemain untuk mengumpulkan dan menukar New Year Card melalui gameplay dan interaksi sosial di dalam game. Pemain bisa mendapatkan hadiah meriah, seperti skin senjata AS Val – Snake’s Fortune dan item tematik lainnya di event ini. Event in tersedia hingga 11 Februari 2025.

Dapatkan informasi terbaru tentang Garena® Delta Force melalui website resmi, Instagram, Facebook, TikTok, YouTube, dan Discord.

Nixxes Umumkan Spesifikasi PC Untuk Marvel Spider-Man 2

GameHolic – Game terbaru dari Marvel’s Spider-Man 2 bakal rilis di PC! Dalam game Spider-Man terbaru ini, pemain bisa bermain sebagai Spider-Man, antara Peter Parker dan Miles Morales, dan bertarung melawan berbagai supervillain ikonik Marvel, seperti Venom dan Kraven the Hunter.

Game ini juga datang dengan berbagai fitur canggih yang membuat grafisnya makin keren, berkat teknologi seperti ray-tracing. Di PC, ada banyak opsi ray-tracing yang bisa disesuaikan, seperti refleksi, bayangan, dan interior yang lebih realistis. Efek ini bisa lebih maksimal lagi dengan detail ray-tracing yang lebih tinggi dan kualitas refleksi yang lebih mendalam selama PC kalian sesuai spesifikasi yang direkomendasikan.

Di game Spider-Man terbaru ini juga mendukung fitur NVIDIA DLSS Ray Reconstruction yang bakal bikin efek ray-tracing lebih detail dan stabil. Selain itu, game ini juga mendukung monitor ultra-wide dengan rasio aspek 21:9, 32:9, bahkan 48:9, jadi cocok buat setup tiga monitor atau monitor ultra lebar.

Game ini juga mendukung teknologi performa tinggi seperti NVIDIA DLSS 3 dan AMD FSR 3.1, jadi bisa menyesuaikan pengaturan grafis sesuai kemampuan PC.

Game ini hadir dalam dua edisi yang tersedia: Standard Edition dan Digital Deluxe Edition (DDE), dan kamu bisa upgrade ke DDE kalau sudah membeli versi standar.

Pembelian pre-order bakal dapet konten spesial, seperti kostum Arachknight untuk Peter dan Shadow-Spider untuk Miles, serta beberapa bonus lainnya. Buat para pemain game Marvel Rivals, ada kostum Advanced Suit 2.0 yang bisa dibeli mulai 29 Januari pada jam 6 PM PST.

Persyaratan Spesifikasi PC Untuk Marvel’s Spider-Man 2

Sumber : PlayStation Blog

Team NINJA dan PlatinumGames Umumkan NINJA GAIDEN 4

GameHolic – Seri NINJA GAIDEN, yang sudah menjadi legenda sejak 1988, kembali dengan kabar besar! Setelah 13 tahun hiatus, NINJA GAIDEN 4 dijadwalkan rilis pada Fall 2025, dikembangkan bersama oleh Team NINJA dan PlatinumGames.

Game ini melanjutkan cerita dengan protagonis baru, Yakumo, yang akan menjelajahi Tokyo yang telah berubah dan menghadapi kembalinya Dark Dragon. Ryu Hayabusa, ninja ikonik dari franchise ini juga akan muncul dan bisa dimainkan.

Salah satu fitur utama dalam NINJA GAIDEN 4 adalah penambahan mekanik tali dan rel, yang memberi cara baru untuk bergerak cepat dan menjaga aksi tetap intens.

Game ini tetap mempertahankan kesulitan khas seri ini, namun dengan beberapa pembaruan modern, termasuk “Bloodraven Form” milik Yakumo, yang memungkinkan dia mengubah darah musuh menjadi senjata kuat.

Selain pengumuman NINJA GAIDEN 4, penggemar juga disuguhkan kejutan dengan rilis NINJA GAIDEN 2 Black, remaster dari game klasik yang dirilis pada tahun 2008, kini tersedia di Game Pass.

Remaster ini mencakup pembaruan untuk pengalaman yang lebih sesuai dengan generasi terkini, tetapi tetap mempertahankan tantangan dan kekerasan yang membuat versi aslinya begitu disukai.

Dengan perayaan ulang tahun ke-30 Team NINJA pada 2025, tahun ini resmi menjadi “Tahun Ninja,” dan para penggemar dapat mengharapkan lebih banyak pembaruan menarik. Kedua studio berkomitmen untuk memberikan pengalaman aksi yang tetap setia pada seri ini sambil memperkenalkan elemen baru.

Sumber : Xbox News

Indonesia Ditunjuk Jadi Tuan Rumah FFWS Global Finals 2025

GameHolic – Garena mengumumkan bahwa Indonesia akan menjadi tuan rumah Free Fire World Series (FFWS) Global Finals pada November 2025. Turnamen ini akan berlangsung selama tiga pekan di Jakarta dan akan diikuti oleh 18 tim terbaik dari berbagai belahan dunia, seperti Brasil, Amerika Latin, Timur Tengah, dan Asia Tenggara.

FFWS Global Finals 2025 merupakan turnamen global kedua setelah Esports World Cup: Free Fire 2025 di Riyadh, Arab Saudi. Kejuaraan menuju FFWS dimulai dengan turnamen kualifikasi tingkat nasional dan regional, salah satunya di Indonesia melalui Free Fire Nusantara Series (FFNS). Tim Indonesia akan bersaing di FFWS SEA 2025 untuk mendapatkan tiket ke FFWS Global Finals dan EWC: Free Fire 2025.

Garena juga memperkenalkan perubahan format yang lebih menantang, seperti aturan poin ganda pada game terakhir di babak Knockout dan penggunaan “Champion Rush Point” di babak Grand Final. Tim yang mencapai skor tertentu akan menjadi juara lebih cepat.

Perubahan utama yang akan diterapkan meliputi:

  • Last Game, Double Elimination: Pada game terakhir setiap matchday di babak Knockout, pemain akan mendapatkan dua poin ganda untuk setiap eliminasi. Aturan ini menjadikan momen penutup setiap hari sebagai peluang krusial untuk mendobrak posisi di papan klasemen.
  • Champion Rush Point: Di babak Grand Final FFWS Global Finals, tim harus terlebih dahulu mencapai skor Champion Rush Point untuk menjadi juara. Tim pertama yang berhasil meraih Booyah berikutnya akan langsung dinobatkan sebagai juara. Jika hingga game ke-8 tidak ada tim yang mencapainya, tim dengan peringkat tertinggi di tangga klasemen akan menjadi juara. Format ini dirancang untuk menciptakan pertandingan intens yang memacu adrenalin, menantang batas kemampuan pemain, dan membuat semua orang terpaku di kursinya.
  • Aturan Unique Active Skill: Setiap anggota tim diwajibkan menggunakan active skill yang berbeda di setiap pertandingan. Hal ini akan tim akan mendorong semua pemain untuk beradaptasi dengan gaya bermain yang beragam.

Selain itu, Garena meluncurkan Program Global Talent Development untuk mendukung pengembangan tim, pemain, dan kreator konten melalui lokakarya dan pendampingan industri agar dapat mencapai potensi terbaiknya.

FATAL FURY: City of the Wolves Mulai Uji Open Beta Pada 20 Februari

GameHolic – SNK CORPORATION mengumumkan uji coba Open Beta untuk game FATAL FURY: City of the Wolves, yang akan berlangsung dari 20 hingga 24 Februari 2025 (PST) untuk PlayStation 5, PlayStation 4, Xbox Series X|S, dan Steam.

Untuk berpartisipasi dalam uji coba ini, pemain tidak memerlukan akun langganan PlayStation Plus atau Xbox Game Pass. Game FATAL FURY: City of the Wolves sendiri dijadwalkan akan rilis pada 24 April 2025.

Selama Open Beta Test, pemain dapat memilih dari delapan karakter dan bermain dalam tiga mode online: Ranked Match, Casual Match, atau Room Match. Ada juga mode latihan offline untuk meningkatkan keterampilan pemain dalam kontrol karakter.

Game ini akan menawarkan gaya seni yang terinspirasi komik dan sistem pertarungan REV yang canggih. Open Beta Test ini juga memperkenalkan dua skema kontrol untuk pemain baru maupun pemain yang sudah berpengalaman.

FATAL FURY pertama kali diluncurkan pada 1991 dan GAROU: MARK OF THE WOLVES adalah seri terakhir yang dirilis pada 1999. Game ini hadir dengan sistem pertempuran klasik yang telah diperbarui untuk generasi berikutnya.

Game ini akan tersedia secara fisik dan digital di PlayStation 5, PlayStation 4, dan Xbox Series X, serta digital di Xbox Series S, Steam, dan Epic Games Store. Untuk informasi terbaru, ikuti Instagram KOF Studio atau bergabung dengan saluran Discord resmi.

Sumber : SNK Corp. JP

Garena Hadirkan Kompetisi Garena Game Jam 2 untuk Developer Muda

GameHolic – Garena kembali menggelar kompetisi Garena Game Jam: Back For Round 2 pada 24-26 Januari 2025 di Universitas Ciputra Surabaya. Acara ini diikuti oleh 130 peserta, meningkat dari 100 peserta pada edisi pertama di tahun 2023.

Garena Game Jam menjadi bagian dari komitmen jangka panjang Garena dalam mendukung ekosistem game lokal yang bertujuan sebagai ajang kompetisi dan networking bagi game developer muda Indonesia.

Garena Game Jam: Back For Round 2 di Surabaya hadir berkat dukungan dan kerja sama Garena Indonesia dengan Kementerian Ekonomi Kreatif Republik Indonesia, Kementerian Komunikasi dan Digital Republik Indonesia, Asosiasi Game Indonesia (AGI), Game Developer Arek Suroboyo (GADAS), dan Universitas Ciputra Surabaya sebagai mitra.

Sambutan dari Neil El Himam, Deputi Bidang Kreativitas Digital dan Teknologi, Kemenekraf RI

Selain kompetisi, peserta akan mendapatkan sesi mentoring langsung dari tim developer global Garena, termasuk pengembang Free Fire yang merupakan game mobile battle royale andalan Garena.

Sambutan dari Sonny Hendra Sudaryana, Ketua Tim Fasilitasi Gim, Animasi, dan Startup Teknologi Baru Berbasis Digtal, Komdigi RI

Tema untuk kompetisi tahun ini adalah “2 Buttons,” yang mengajak peserta untuk mengembangkan game berdasarkan tema tersebut. Garena Game Jam 2 edisi kali ini juga diselenggarakan bersamaan dengan Global Game Jam Surabaya, menjadikannya salah satu acara game jam terbesar di Indonesia.

Peserta Garena Game Jam: Back For Round 2

Pemenang kompetisi Garena Game Jam: Back For Round 2 berkesempatan mendapatkan hadiah total Rp30 juta dan peluang untuk bergabung di IGDX, sebuah acara bergengsi untuk memamerkan karya dan memperluas jaringan dalam industri game.

Ikuti terus perkembangan terbaru tentang Garena Game Jam melalui akun Instagram resminya.

Game Ragnarok V: Returns Buka Pra-registrasi Untuk Server SEA

GameHolic – Ragnarok V: Returns mengumumkan telah membuka pra-register Untuk negara Filipina, Thailand dan Indonesia pada 23 Januari 2025. Game ini dipublikasikan oleh Gravity Game Tech dan bisa dimainkan di berbagai platform, baik Android maupun iOS.

Fitur-fitur yang ada termasuk pertempuran PvE dan PvP yang seru, serta banyak quest untuk pemain dari berbagai level. Jadi, bisa main kapan saja, di mana saja. Dengan grafis 3D yang menarik, dunia terbuka yang seru, dan berbagai konten, game ini bakal kasih pengalaman MMORPG yang nggak terlupakan.

Beberapa fitur utama yang ditawarkan:

  1. Toko jual beli bebas (tanpa Exchange Center)
  2. Pekerjaan kelas tinggi
  3. Field Boss
  4. Life Skill

Jangan lupa untuk melakukan pra-register sekarang juga di https://event-rovsea.gnjoy.in.th/preregister atau melalui Google Play dan App Store.

Event dan Hadiah Pre-Registration:

  • 50,000 pendaftar: 1x Pre-registration Consumable Support Package
  • 150,000 pendaftar: 1x Buff Potions Package
  • 250,000 pendaftar: 1x School Uniform
  • 350,000 pendaftar: 25x Poring Essence
  • 500,000 pendaftar: 100x Raydric Swordsman Essence

Setelah mendaftar, kamu bakal dapat Kode Undangan untuk mengajak teman-teman kamu. Ajak 5 teman dan unlock hadiah menarik seperti “buff potions” dan berbagai item berguna lainnya. Jadi, buruan pre-register dan raih hadiahnya!

Ragnarok V: Returns’ official channel

Acara Peluncuran Like a Dragon: Pirate Yakuza in Hawaii Hadir di Jakarta

GameHolic – SEGA dengan bangga mengumumkan Acara Peluncuran seri game Like a Dragon untuk pertama kalinya di Indonesia, bertempat di Jakarta pada 21 Februari 2025.

Bergabunglah bersama para influencer seperti Luthfi Halimawan dan para penggemar seri Like a Dragon dari seluruh Indonesia, dalam berbagai kegiatan seru untuk merayakan peluncuran judul terbaru, Like a Dragon: Pirate Yakuza in Hawaii.

Formulir pendaftaran sudah tersedia di laman Facebook RGG Studio SEA dan server Discord SEGA SEA yang akan tetap membuka pendaftaran sampai tanggal 9 Februari 2025, pukul 23.59 WIB.

Tentang seri Like a Dragon

Serial ini dibuat pada tahun 2005 dengan fokus untuk menciptakan game yang menarik bagi penonton yang lebih dewasa. Setiap judulnya mengeksplorasi tema cinta, kemanusiaan, dan pengkhianatan, sambil menggambarkan perjuangan menyambung hidup di pusat distrik hiburan.

Dengan penggambaran kerasnya Jepang modern yang realistis dan belum pernah dicapai oleh game lain, franchise Like a Dragon telah melampaui 27,7 juta unit yang terjual di seluruh dunia (*Total Penjualan Game).

Formulir Pendaftaran Acara Peluncuran Like a Dragon: Pirate Yakuza in Hawaii : https://forms.gle/RshZxEgen9jXM1F6A

*Peserta terpilih akan mendapatkan email berisi undangan dan informasi terkait tempat acara berlangsung paling cepat pada tanggal 11 Februari 2025, pukul 19.00 WIB. 

Merchandise Ekslusif:

  • Like a Dragon Pirate Yakuza in Hawaii Launch Event Original T-shirt
  • Like a Dragon Pirate Yakuza in Hawaii Stickers
  • Like a Dragon Pirate Yakuza in Hawaii Acrylic Keychain

Bagi kamu penggemar setia seri Like a Dragon di Indonesia – jangan lewatkan kesempatan untuk daftar dan bergabung dengan event spesial perdana di Indonesia ini, dengan beragam hadiah eksklusif dan kesempatan bertemu sesama penggemar dari serial fenomenal yang disukai banyak penggemar di seluruh dunia!

Detail Acara Peluncuran Like a Dragon: Pirate Yakuza in Hawaii:

Tanggal :21 Februari 2025, 17:00 – 20:00 WIBOpen Gate: 15.30 WIB
Bintang Tamu :Luthfi Halimawan / Andhikanug / Davidbeatt
Ragam Aktivitas :Kegiatan seru bersama KOLLucky drawSesi foto grup & tanda tangan
Registrasi :Formulir Pendaftaran – Tersedia sampai 9 Februari 2025, pukul 23:59 WIB

*Jadwal dan waktu acara dapat berubah sewaktu-waktu tanpa pemberitahuan sebelumnya.

Nantikan informasi lebih lanjut yang akan dirilis di laman Facebook RGG Studio SEA dan server Discord SEGA SEA.

Informasi Game Like a Dragon: Pirate Yakuza in Hawaii

JudulLike a Dragon: Pirate Yakuza in Hawaii
Tanggal Rilis21 Februari 2025
PlatformPlayStation® 5 / PlayStation® 4 / Xbox Series X|S / Xbox One /Windows / PC(Steam)*Versi fisik tidak tersedia untuk Xbox Series X|S, Xbox One, Windows, dan Steam
BahasaSubtitle: Japanese, English, Korean, Chinese (Traditional, Simplified)
Websitehttps://ryu-ga-gotoku.com/pirate/asia_en/
SEGA Asia Facebookhttps://www.facebook.com/sega.asia.EN
CopyrightⒸSEGA
- Advertisement -

APLICATIONS

Arena Of Valor Menjadi Partner Resmi Indonesia Game Tour (IGT) 2018

JAKARTA, INDONESIA – 24 Januari 2018 – Setelah tahun lalu Advance Guard berhasil mendatangkan para atlet esports kelas dunia ke Indonesia melalui event Jakarta...

HOT NEWS