GameHolic – Di akhir tahun ini, ASUS ROG Phone bekerja sama dengan pembuat Genshin Impact, Hoyoverse, untuk mengadakan roadshow seru bertajuk Traveler’s Journey. Acara ini memberi kesempatan bagi pengunjung untuk mencoba bermain Genshin Impact menggunakan ROG Phone 8 dan mengikuti berbagai tantangan menarik. Salah satu tantangan yang bisa dicoba adalah Spiral Abyss Challenge, di mana pemain yang berhasil menyelesaikan tantangan ini akan mendapatkan hadiah spesial. Selain itu, pengunjung yang datang dengan kostum Genshin Impact juga berkesempatan mendapatkan hadiah menarik lainnya.

Selain tantangan seru, ASUS juga menawarkan promo menarik di acara ini. Setiap pembelian ASUS ROG Phone 8 varian 12/256 GB, kamu bisa mendapatkan AeroActive Cooler X secara gratis. Roadshow ini akan diadakan di beberapa lokasi di Jabodetabek, seperti ASUS Exclusive Store PIM 2, MOI, Erafone Margo City Depok, dan Senayan City antara 23 November hingga 10 Desember 2024.

ROG Phone 8 hadir dengan berbagai fitur canggih yang sangat mendukung pengalaman bermain Genshin Impact. Salah satunya adalah ROG X Sense 2.0, yang menggunakan AI untuk membantu mempermudah permainan, seperti Auto Pick Up untuk mengambil item secara otomatis dan Quick Escape untuk membebaskan diri dari situasi sulit. Dengan Snapdragon 8 Gen 3, performa CPU dan GPU ROG Phone 8 lebih cepat hingga 30% dibandingkan generasi sebelumnya, memastikan gameplay yang mulus tanpa lag.

Untuk tampilan visual, ROG Phone 8 dilengkapi layar AMOLED 165 Hz dengan akurasi warna Delta-E <1, memberikan pengalaman bermain Genshin Impact dengan kualitas gambar yang jernih dan responsif. Selain itu, teknologi pendingin GameCool 8 menjaga perangkat tetap dingin meski digunakan untuk bermain lama. Baterainya juga sangat mendukung, dengan kapasitas 5500 mAh yang mampu bertahan hingga 3.4 jam untuk bermain game berat seperti Genshin Impact.

Dengan semua fitur unggulan ini, ROG Phone 8 membuat pengalaman bermain Genshin Impact jadi lebih seru dan menyenangkan. ROG Phone 8 tersedia dengan harga Rp 10.999.000 untuk varian 12GB RAM dan 256GB storage. Jadi, jangan lewatkan kesempatan untuk merasakan sensasi bermain game di roadshow Traveler’s Journey dan nikmati penawaran spesial di akhir tahun 2024.